Pedrosa memang sengaja diperpanjang kontraknya. Namun Dovizioso menolak disingkirkan demi Stoner karena ada klausul soal perpanjangan kontrak jika dia bisa masuk lima besar di akhir kompetisi 2010.
Jika posisi itu bisa ditembus, Dovizioso secara otomatis mendapat perpanjangan kontrak hingga 2011. Dan hingga putaran ke 13, pria Italia ini duduk di peringkat lima dengan koleksi 139 poin.
Itu artinya, sesuai kontrak Dovizioso, maka Honda akan memiliki tiga pembalap karena Stoner juga sudah resmi hijrah ke Honda mulai musim depan. Masalah kembali timbul karena Repsol sebagai sponsor hanya mau membiayai dua pembalap.
"Kontraknya jelas dan ada beberapa hal yang harus dijelaskan antara kami dan Honda Racing," kata manajer Dovizioso, Simone Batistella, seperti dilansir WA Today, Jumat 24 September 2010.
"Penting untuk saling mengerti keinginan kedua pihak dan jika proyek kami pikir terjadi masih ada. Akan jadi kehilangan besar (buat Dovizioso) dan saya tidak bisa memprediksi reaksi si pembalap." • VIVAnews
Written by: Paling Seru
Paling Seru, Updated at: 14.42
0 komentar:
Posting Komentar