Home » , , » Susah Cari Pacar? Coba Posting Video Profil!

Susah Cari Pacar? Coba Posting Video Profil!

Susah Cari Pacar? Coba Posting Video Profil!Kencan buta dan pesta cari jodoh sudah menjadi masa lalu di China dengan makin meningkatnya situs mencari jodoh yang dilengkapi dengan video. Ini merupakan trik terbaru untuk mendapatkan pasangan. Demikian dilansir Xinhua, Kamis (30/9/2010).

Dengan makin meningkatnya jumlah jam kerja dan keterbatasan dari kontak sosial, situs kencan yang menyediakan video kini makin meningkat peminatnya terutama karena lebih efesien. Demikian disampaikan Ma Liyun, seorang konsultan di situs kencan, Baihe.com.

Ma mengatakan video profil di situs kencan online adalah salah satu cara untuk mendapatkan perhatian penuh dan opsi pilihan yang lebih luas. "Sebanyak 70 persen anggota awalnya saling mengontak melalui pesan singkat. Namun dengan video profil akan mendapatkan popularitas dan peminat yang sangat banyak," jelas Ma.

Ia menjelaskan video paling berdurasi 30 detik atau juga dengan ukuran medium termasuk alamat pesan singkat sehingga bisa melihat pasangan mana yang cocok untuk berkencan, saling komunikasi, atau melakukan percakapan melalui video.

"Cara menjadi pasangan memang kadang-kadang tak masuk akal," demikian disampaikan Wang Lilin, seorang warga Beijing yang berusia 28 tahun dan menemukan suami melalui situs kencan yang profilnya menggunakan video.

Wang menjelaskan, usai memposting videonya, ia menerima ratusan permintaan pertemanan setiap hari dan memilih 20 kandidat, bercakap dengan mereka melalui video webcam dan bertemu mereka di dunia nyata.

"Berbicara dengan orang-orang melalui webcam sangat gampang dan gratis. Jika saya melihat mereka dan mengenal secara dekat maka saya memilih yang sesuai dengan kriteria saya dan saya memilih orang yang mencintai saya juga. Kami menikah tahun lalu setelah enam bulan berkencan," katanya.

(tribun)
Written by: Paling Seru
Paling Seru, Updated at: 00.01

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.