"Kita sudah melakukan rapat koordinasi dan telah meminta kesiapan ASDP," kata Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi, dan Informatika (Dishubkominfo) Banten, M Husni Hasan, Jumat, 12 Agustus 2011.
Husni mengatakan selain 30 kapal, terdapat delapan kapal tambahan yang siap dioperasikan. Selain itu, tiga kapal cadangan juga disiapkan selama arus mudik. "Semuanya bisa beroperasi pada mudik lebaran untuk mengangkut pemudik menyebrang ke Sumatera," ujarnya.
Dikatakan Husni, dari 38 kapal beroperasi nanti, diharapkan bisa mengantisipasi pemudik jalur Merak-Bakauheni, yang tahun ini diperkirakan naik 6 persen dari tahun lalu.
Sekitar 11 ribu kendaraan roda empat diprediksi melintas melalui Merak. Sementara itu, diperkirakan ada 119 ribu penumpang akan dilayani selama arus mudik nanti. "Kami prediksi lonjakan penumpang lebih tinggi 6 persen dari tahun lalu," katanya.
Tahun lalu pada puncak arus mudik terdapat 18 ribu penumpang, sedangkan tahun ini diperkirakan 22 ribu penumpang. Artinya ada kenaikan sekitar 21 persen penumpang pada angkutan lebaran tahun ini.
Sementara itu, untuk kapal cepat hanya satu dioperasikan dari dua kapal cepat yang ada. Satu kapal saat ini masih dalam perbaikan.
Written by: Paling Seru
Paling Seru, Updated at: 22.59
0 komentar:
Posting Komentar